Kodim 0723 Klaten Gelar Upacara Bendera 17-an, Dandim Bacakan Amanat Panglima TNI

    Kodim 0723 Klaten Gelar Upacara Bendera 17-an, Dandim Bacakan Amanat Panglima TNI
    Kodim 0723 Klaten Gelar Upacara Bendera 17-an, Dandim Bacakan Amanat Panglima TNI

    KLATEN — Kodim 0723 Klaten melaksanakan upacara bendera Merah Putih tanggal 17 yang berlangsung di Lapangan Upacara Kodim 0723 Klaten, Desa Karanglo, Kecamatan Klaten Selatan. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh anggota TNI dan PNS Kodim 0723 Klaten dalam suasana khidmat dan penuh semangat kebangsaan. Jumat (17/10/2025)

    Bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Komandan Kodim 0723 Klaten, Letkol Inf Slamet Hardianto, S.H., M.I.P., sedangkan Kapten Inf Rudiyanto, Danramil 06 Kebonarum, bertugas sebagai Komandan Upacara.

    Dalam amanatnya, Letkol Inf Slamet Hardianto membacakan amanat Panglima TNI, yang menyampaikan bahwa pada tahun 2025 Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan memasuki usia ke-80 tahun. Usia tersebut menjadi simbol kematangan dan ketangguhan TNI sebagai institusi yang telah teruji oleh perjalanan sejarah namun tetap kokoh dan solid dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

    Lebih lanjut disampaikan bahwa tema peringatan tahun ini adalah “TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju.” Tema tersebut menggambarkan semangat TNI untuk terus meningkatkan kemampuan menjadi institusi yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif (Prima), dengan kekuatan yang bersumber dari rakyat serta berkomitmen memajukan Indonesia.

    “TNI harus senantiasa bersatu dengan rakyat, karena TNI lahir dari rakyat dan berjuang bersama rakyat. Jaga hubungan baik dengan seluruh komponen masyarakat, pemerintah daerah dan unsur wilayah lainnya. Kedekatan dengan rakyat merupakan kekuatan utama dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa, ” tegas Panglima TNI dalam amanat yang dibacakan oleh Dandim 0723 Klaten.

    Pada upacara bulanan ini menjadi wujud nyata semangat nasionalisme serta sarana memperkuat komitmen prajurit dan aparatur TNI di jajaran Kodim 0723 Klaten untuk terus berkontribusi dalam menjaga stabilitas, keamanan dan ketahanan wilayah.

    Melalui kegiatan upacara bendera tersebut, Kodim 0723 Klaten menegaskan komitmennya untuk terus mengamalkan nilai-nilai Pancasila, menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) serta mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat.

    Seluruh prajurit dan PNS Kodim 0723 Klaten bertekad untuk senantiasa meningkatkan disiplin, loyalitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas serta menjadi garda terdepan dalam mewujudkan TNI yang prima, bersama rakyat untuk Indonesia maju. (Red)

    jateng klaten tni
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Berikutnya

    Dandim Dan Wabup Klaten Letakkan Batu Pertama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satgas TMMD ke-126 Kodim 1810/Tambrauw dan Dinas Pertanian Tambrauw Gelar Penyuluhan dan Penanaman Padi di Distrik Yembun
    KPK Dalami Peran Waketum Kadin Yugi Prayanto di Kasus Dugaan Korupsi Jual Beli Gas PGN
    Kakorlantas Polri Targetkan 5.000 Kamera ETLE Nasional di 2026
    Hari Santri 2025 Di Klaten: Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia  
    Usut Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, Asep Guntur Rahayu: KPK Tak Hanya Tunggu Mahfud MD

    Ikuti Kami